Batam-(NagoyaPos.Com)-Dalam tahapan pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara serentak bahwasanya jadwal berkampanye di tetapkan pada tanggal
Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Batam Nomor Urut 01, Nuryanto- Hardi Slamet Hood memiliki kisah yang cukup asing dialami oleh Calon Kepala Daerah seperti biasanya.
Nuryanto selaku Calon Walikota Batam menyampaikan bahwasanya pihaknya mendapat banyak dukungan masyarakat.
“Kami (NADI) sejak penetapan MK, mendapat desakan untuk maju mewakili suara mereka. Ada yang datang dari kelompok (Organisasi) masyarakat, bahkan para Tokoh Masyarakat, ada juga para ulama dan rohaniawan, selain itu juga ada dari paguyuban daerah,” ucap Nuryanto, yang biasa di sapa Cak Nur.
Lanjutnya, bahwa dari berbagai kelompok tersebut mengajukan Deklarasi dukungan kepada Paslon 01 yang sering disebut NADI itu
“Ya, jadi mulai dari daftar sebagai calon kami langsung banyak yang datang untuk meminta kehadiran kami dan memberikan dukungan pada kami,” terang Cak Nur
Akhir, pihaknya tidak mengatur agenda sendiri dikarenakan penuhnya kegiatan untuk menghadiri undangan dari berbagai kelompok masyarakat.
“Jadinya saya tidak dapat mengatur kegiatan kami, karena ingin mengutamakan mereka. Agar bisa langsung juga mendengarkan aspirasi dari setiap mereka, sebagai bekal kami juga disaat menjadi Pimpinan Kepala Daerah Kota Batam” lanjutnya
Nadi berharap agar visi-misinya dapat dijalankan melalui kepemimpinannya jika terpilih dan menang dalam Pilkada tersebut.
SSaya memohon dukungan dan suara dari seluruh masyarakat Kota Batam, kami ingin masyarakat kedepan dengan Mudah mendapat akses pelayanan.,” ringkas Nuryanto, pria yang bersama dengan H.M Rudi (Walikota Batam) membangun Kota Batam selama 7 tahun belakangan ini.
“Sehingga kami berharap rakyat dapat membantu kami mewujudkan BATAM MUDAH dengan memberikan pilihan pada kami pada saat pencoblosan nanti,” tutup Nuryanto, Ketua DPRD Kota Batam Periode 2014-2024.)Fjr)
Redaksi