Batam (Nagoyapos.com) Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH menghadiri Kegiatan Sarasehan dan Temu Ramah Menteri Agama Ri Bersama GP Anshor Se-Kepri bertempat di Kec. Bengkong di Ballroom Merak Golden View Kel. Bengkong Laut Kec. Bengkong. Kamis (01/09/2022)
Kegiatan yang di hadiri oleh Ketua Umum PP GP Anshor /Menteri Agama RI Bpk. H. Yaqut Cholil Quomas, Sekjen GP Anshor Pusat Bpk. Abdul Rochman, Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Aris Budiman. Msi, Ketua GP Anshor Kepri Bpk. Rahmat Budi Harto, Walikota Batam Bpk. H. Muhammad Rudi. SE. MM, Para PJU Polda Kepri., Kapolresta Barelang KBP. Nugroho Tri Nuryanto. SH. SiK. MH, Perwakilan Kasatgas Densus AT AKP. Risyal Nugroho, Ketua PWNU Kepri Bpk. Drs. Gani Lasa, Ketua MUI Kepri Bpk. KH. Bambang, Ketua STAIN Tg. Pinang Bpk. Feisal, Kasatgas Wil Anshor Kepri Bpk. Hasan Basri, Para Anggota GP Anshor, Para Tamu Undangan Tokoh Lintas Agama, Para Tamu Undangan Tokoh Masyarakat, Pers. IK Polsek Bengkong.
Ketua Anshor Kepri Rahmat Budi Harto dalam sambutannya mengucapkan selamat datang di Kota Batam Menteri Agama RI, yang mana di Kepri ini Kota Batam yang paling banyak penduduk yang terdiri dari banyak Pulau.
Play Book yang kami canangkan adalah untuk balita bahwasanya untuk bertoleransi agama dimasyarakat. Yang diprakarsai oleh Ma’ruf yang merupakan salah satu dari Kader Anshor Kota Batam yang mana Kota Batam yang mayoritas pekerja, dapat belajar sambil bekerja bertujuan untuk mempermudah berkehidupan bermasyarakat. Kemudian di lakukan Pemutaran Video Peluncuran Anshor Playbook dan Penyerahan Buku Anshor Playbook.
Menteri Agama RI Bpk. H. Yaqut Cholil Quomas dalam sambutannya mengatakan hari ini adalah bentuk keberagaman indonesia dimana telah hadir seluruh agama yang ada di indonesia yang mana apabila salah satu Agama tidak ada maka tidak akan ada Indonesia. Indonesia ini merdeka bukan karena mayoritas Islam saja, karena kita hidup dari perbedaan maka tidak boleh ada perbedaan kita semua sama dan dilindungi oleh Undang-undang Dasar RI.
Malam ini adalah malam yang istimewa karena acara Anshor didatangi oleh Menteri Agama RI itu juga berkat restu dari bapak Presiden RI karena jika tidak ada restu dari beliau maka saya tidak akan hadir dalam acara ini. Dalam acara ini saya tidak akan bahas hanya Anshor dan Banser saja akan tetapi toleransi beragama karena saya sebagai Menteri harus normatif toleransi beragama supaya pemahaman kita tentang agama adalah sama, yang mana sejak adanya peradaban manusia adalah dikarenakan adanya nilai-nilai agama yang banyak menginspirasi kebaikan dan seluruh agama mengajarkan kebaikan.
Mari kita jaga Keutuhan NKRI jangan kita titik beratkan kepada TNI dan Polri saja untuk menjaga NKRI, karena ini adalah kewajiban kita semua.
Dalam kegiatan ini dilakukan pengamanan oleh Personel Polsek Bengkong Polresta Barelang yang di pimpin oleh Kapolsek Bengkong AKP Bob Ferizal, S.Sos sehingga kegiatan berjalan dengan lancar dan kondusif.
Penulis : Fjr