Batam-(NagoyaPos.Com)-Beginilah cara Bhabinkamtibmas Polsek Sekupang Polresta Barelang Polda Kepulauan Riau sambang warga di warung Kopi bertempat Kelurahan Patam Lestari Kecamatan Sekupang Kota Batam, Kamis (01/08).
Bripka Fajery Bhabinkamtibmas Patam Lestari yang bertugas Kelurahan Patam Lestari dalam berkomunikasi dengan warga binaan dengan cara menemui warga yg sedang santai menikmati Kopi di warung setempat.
“Dengan duduk dan ngobrol bersama sambil menikmati segelas kopi, bisa mempererat keakraban dengan warga dan juga bisa saling mambagi informasi terkait gangguan kamtibmas di lingkungannya,” Terang Bripka Fajery
Kapolresta Barelang Kombes Pol. H. Ompusunggu. SIK., M.Si. melalui Kapolsek Sekupang Kompol Benhur Gultom, SE.MM. mengatakan, sebagai seorang Bhabinkamtibmas, menyambangi warga merupakan tugas pokok.
Dijelaskan, ia lebih lanjut, disetiap sambang menghimbau agar setiap warga masyarakat wajib untuk menjaga keamanan diri sendiri maupun keamanan lingkungan, selalu menjunjung tinggi rasa kerukunan dan toleransi sesama warga tanpa membedakan,” ujar Kapolsek.
Bukan hanya itu,” Bhabinkamtibmas selalu mengingatkan apabila mengetahui hal-hal yang berpotensi menjadi tindak pidana segera melaporkan kepada Polisi atau langsung datang ke Mapolsek Sekupang,” terang Kompol Benhur. (fjr)